Sejarah Transformator Sejarah awal ditemukannya transformator adalah ketika pada tahun 1831 Michael Faraday menemukan 'cincin induktor' atau yang sering dikenal sebagai 'koil induksi Faraday'. Kemudian beliau merumuskan sebuah persamaan sebagai hukum dasar elektromagnetik untuk memprediksi fenomena induksi elektromagnetik tersebut. Hukum ini lebih dikenal dengan nama Hukum Induksi Faraday (faraday's law of induction). alat tersebut adalah prototipe transformator pertama di dunia. Namun, Michael Faraday menggunakannya hanya untuk menunjukan prinsip induksi elektromagnetik dan tidak mempertimbangkannya untuk tujuan praktis. Kemudian pada tahun tahun berikutnya terdapat penemuan - penemuan lain yang berhubungan dengan transformator, namun belum maksimal. Hingga akhirnya pada tahun 1832 seorang ilmuan bernama Joseph Henry menemukan bahwa perubahan flux magnet yang cepat pada sebuah kumparan (coil) dapat menghasilkan tegangan listrik yang cukup tinggi.